KONSEP INSAN SALEH DALAM AL QURAN DAN TUJUAN PENDIDIKAN ISLAM

(Studi Tafsir Tematik)

Penulis

  • Fahrudin Majid Universitas Ibn Khaldun Bogor
  • Akhmad Alim Universitas Ibn Khaldun Bogor

DOI:

https://doi.org/10.37397/al-majaalis.v12i1.722

Kata Kunci:

tujuan; pendidikan; Islam; insan; saleh.

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan mengelaborasi makna Shalâh dan insan saleh dalam Al-Qur’an dan hubungannya dengan tujuan pendidikan Islam. Melalui kajian pustaka dengan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan tafsir tematik, merujuk pada sumber-sumber primer berupa kitab-kitab tafsir otoritatif, kitab-kitab syarah hadis otoritatif, kitab-kitab atau buku-buku pendidikan dan lainnya, penelitian ini menyimpulkan bahwa tujuan pendidikan Islam adalah membentuk insan saleh lahir dan batin baik saleh secara personal, saleh secara ritual maupun saleh secara sosial. Dengan kesalehan ini, seorang manusia akan mampu menjalankan tugas penciptaannya untuk merealisasikan ibadah dan memakmurkan bumi karena memiliki kelayakan relasi dengan Allah, alam semesta, sesama manusia, dengan kehidupan dunianya dan masa depan akhiratnya dengan menegakkan masing-masing prinsip relasi itu, yang jika dipadatkan prinsip itu adalah prinsip adil, yaitu meletakkan segala sesuatu pada tempatnya, menunaikan hak kepada yang berhak dan bertindak secara benar, tepat, dan proporsional.

Unduhan

Diterbitkan

02-11-2024

Cara Mengutip

Fahrudin Majid, dan Akhmad Alim. “KONSEP INSAN SALEH DALAM AL QURAN DAN TUJUAN PENDIDIKAN ISLAM: (Studi Tafsir Tematik)”. Al-Majaalis : Jurnal Dirasat Islamiyah, vol. 12, no. 1, November 2024, hlm. 159-80, doi:10.37397/al-majaalis.v12i1.722.